Laporan : Irhamudin
Indonesialivetv.com LAHAT- Program Bupati Lahat H.Cik Ujang Bantuan 3 juta benih ikan untuk Pokdakan dan Pokmaswas sudah 70 % di realisasikan oleh Dinas Perikanan Kabupaten Lahat, diperkirakan dalam bulan ini akan rampung, kini giliran pakan ikan di salurkan untuk Pokdakan, penyerahan itu bertempat di Gudang Jon Pagar Agung, Rabu 11/10/2023.
Bupati Lahat melalui Dinas Perikanan salurkan bantuan pakan ikan kepada kelompok pembudidaya ikan yang ada di wilayah Lahat area.
Kepala Dinas Perikanan Kabupaten Lahat Ir.H.Agustia Budiman MM, mengatakan bahwa yang menerima bantuan pakan ikan adalah Pokdakan yang ada di Kabupaten Lahat, bantuan pakan ikan sebanyak 42 ton lebih, masing- masing kelompok mendapat bantuan pakan ikan sebanyak 210 kg – 220 kg, meliputi pakan bibit dan pakan lanjutan.
“Bupati Lahat H.Cik Ujang SH berharap dengan di berikan bantuan berupa benih ikan dan pakan ikan ini agar senantiasa budidaya ikan yang ada di Kabupaten Lahat lebih meningkat dan berkelanjutan, sehingga meningkatkan ekonomi bagi masyarakat Kabupaten Lahat,” kata Kadis Perikanan Lahat.
Pantawan Awak media di lapangan Pokdakan yang menerima bantuan pakan Ikan tersebut sangat merasa senang dan sangat puas atas bantuan yang diberikan kepadanya, bantuan dari Pemkab Lahat untuk Pokdakan dan Pokmaswas kali ini sangat luar biasa, 3 juta benih ikan dan lebih 42 ton pakan ikan itu bukan sedikit jumlahnya, dan menurutnya baru terjadi pada Kepemimpinan Cahaya.
” Mantaap, kami sudah di bantu benih ikan bibit unggul, kami juga di bantu pakan ikan yang berkwalitas, dan jumlah nya sangat banyak,” kata ketua Pokdakan Putra Alam.
Selain itu Ia sampaikan bahwa bantuan dari Pemkab sangat berarti juga sangat bermanfaat bagi Pokdakan, dengan adanya dukungan dari Pemerintah setempat sehingga keluh kesah kelompok pembudidayaan ikan selama ini bisa teratasi, sehingga lebih berpeluang untuk meningkatnya hasil panen ikan.
” Terus terang selama ini kelompok kami kekurangn modal, dengan adanya bantuan benih ikan dan pakan dari Pemerintah, ini sangat menunjang usaha Pokdakan, kami berkeyakinan akan sukses berkelanjutan,” sambungnya.
Dalam kesempatan itu para Pokdakan yang menerima bantuan pakan ikan tersebut mengucapkan rasa terima kasih yang tak terhingga kepada Pemkab Lahat khususnya kepada Bupati H.CIK Ujang dan Dinas Perikanan, mereka juga mendo’a kan semoga selalu diberikan kesehatan oleh Allah SWT, untuk kelancaran dalam membangun kabupaten Lahat yang tercinta.
” Kabupaten Lahat semakin bercahaya,” katanya.